Jumat, 11 Maret 2022 Kepala Balai Bahasa Provinsi Sumatera Barat, Aminulatif, S.E., M.Pd. mengadakan rapat internal dengan seluruh staf. Tujuan rapat untuk membahas dan mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan, kendala yang ada selama kegiatan berlangsung dan progres kegiatan tersebut. Didampingi Plt. Kasubbag TU, Fajril Kamil, S.E., Kepala Balai Bahasa Provinsi Sumatera Barat menanyakan beberapa hal sekaitan dengan progres kegiatan kantor. Rapat berlangsung dari pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 10.00 WIB.


